TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI BLOG ION' KHALIS SEMOGA BERMANFAAT

Minggu, 22 Januari 2012

Nilai Gizi Dalam Lobster Dan Kepiting



kesehatan
 

Lobster

Kandungan Gizi dalam LobsterLobster merupakan  makananyang bisa kita peroleh dari laut oleh karenanya lobster juga bisa dikatakan seafood.  Lobster dapat  ditemukan di seluruh dunia. Lobster biasa dimakan dalam keadaan segar, ia bisa dimasak ketika masih hidup dengan cara digoreng atau dibakar.
Lobster kaya akan kandungan natrium , kalium dan fosfor . Lobster memiliki cukup  kalsium dan magnesium . Lobster  juga memiliki  sedikit jumlah kandungan zat besi , seng , tembaga , mangan dan selenium.
Lobster juga memiliki kandungan vitamin, beberapa vitamin yang terkandung dalam lobster antara lain adalah vitamin A , E, B6, niasin dan asam pantotenat. Lobster  juga memiliki sedikit kandungan vitamin K , B12 dan folat.
Selain beberapa kandungan di atas lobster juga memiliki kandungan kalori. Dalam 100g Lobster memiliki 90 kalori.
Lobster sangat baik untuk kesehatan kita. Lobster kaya akan Omega 3 asam lemak yang dapat mencegah dari terserangnya  penyakit  jantung. Lobster juga  baik untuk keshatan mata kita , selain itu lobster juga dapat menyehatkan tulang  dan menghasilkan energi dalam tubuh.

Kepiting

Sama halnya dengan lobster, Kepiting juga merupakan  jenis lain dari makanan laut yang ditemukan di semua samudra di dunia. Ada banyak jenis kepiting kepiting termasuk, kepiting bunga, kepiting salju, kepiting biru,  dan kepiting lumpur.
Kepiting juga merupakan nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan tubuh kita. Kepiting  kaya akan  natrium, kalium dan fosfor , magnesium dan sejumlah zat besi, seng, tembaga, mangan dan selenium.
Beberapa vitamin juga terkandung dalam kepiting, beberapa vitamin yang dapat ditemukan dalam kepiting antara lain vitamin A, C, B6, thiamin, riboflavin, niasin dan asam pantotenat, folat dan vitamin B12 .
Sama halnya dengan lobster, kepiting juga memiliki kandungan kalori, hanya saja jumlah kalori yang dimiliki kepiting lebih rendah dari pada lobster. Dalam 100g Kepiting memiliki 87 kalori.
Mengkonsumsi kepiting sangat baik untuk kesehatan kita. Kepiting merupakan sumber yang kaya protein. Omega 3 dalam kepiting dalam  masalah jantung. Sedangkan  kandungan protein dalam kepiting bermanfaat  untuk menjaga kesehatan otot. Kepiting juga baik untuk kesehatan mata kita  karena adanya kandungan vitamin A di dalamnya.
Sumber: organicfacts.net. Gambar: videojug.com, true-wildlife.blogspot.com


Leave a Reply

 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar